Eratkan Tali Silaturahmi, Perkuat Jalinan Kerja Sama, Rektor Menyapa Alumni Lintas Generasi Wilayah Tangerang dan Depok

Akhir pekan lalu, Rektor IST AKPRIND Dr. Edhy Sutanta, S.T., M.Kom., didampingi oleh Wakil Rektor II Bidang Administrasi Umum, Keuangan, dan Sistem Informasi Catur Iswahyudi, S.Kom., S.E., M.Cs., MTA., serta Yayasan Pembina Potensi Pembangunan (YPPP) yang diwakili oleh Bendahara Yayasan Erhanuddin Setya Wibawa, S.T., M.Sc., menyapa alumni di wilayah Kota Tangerang. Berlangsung selama dua hari (27-28/08) pertemuan ini bertempat di PT. Citra Elektrindo Mandiri yang merupakan perusahaan milik salah satu alumni IST AKPRIND Suwarjo, S.T., yang juga merupakan Direktur PT. IKAPRINDO Rekayasa Teknik. Rektor IST AKPRIND Yogyakarta beserta perwakilan YPPP menyapa alumni lintas generasi, baik yang berada di Kota Tangerang maupun wilayah sekitarnya. Pertemuan berlangsung hangat, santai, dan penuh kekeluargaan. Pada acara tersebut hadir setidaknya 25 alumni, dari angkatan 76 hingga yang termuda dari angkatan 2015. PT. Citra Elektrindo Mandiri dan PT IKAPRINDO Rekayasa Teknik merupakan salah satu perusahaan yang telah banyak menyerap lulusan dari IST AKPRIND.

Kegiatan ini sendiri selain bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar alumni juga sebagai ajang untuk mengakrabkan alumni lintas generasi. pertemuan juga Diharapkan melalui kegiatan ini, bisa terjalin kerja sama dan kolaborasi yang baik antar alumni lintas generasi. Pada kesempatan tersebut, Suwarjo, S.T., menerima tanda penghargaan berupa pin emas berbentuk Logo IST AKPRIND. Penghargaan diberikan langsung oleh  Bendahara Yayasan Erhanuddin Setya Wibawa, S.T., M.Sc. Pada pertemuan tersebut juga disepakati pengiriman mahasiswa magang dan penelitian dosen di PT. Citra Elektrindo Mandiri dan PT. IKAPRINDO Rekayasa Teknik, rekrutmen bagi lulusan IST AKPRIND, serta praktisi mengajar dari para alumni yang bekerja di industri.

Hari kedua, agenda kegiatan berlanjut ke Kota Depok, Jawa Barat. Kegiatan berlangsung di PT. Duraquipt Cemerlang. Perusahaan ini menjadi pilihan kunjungan selanjutnya sebab Direktur dari perusahaan tersebut yaitu Ir. Suharto, M.T., IPM., ACPE., ASEAN Eng. merupakan alumni Jurusan Teknik Mesin IST AKPRIND. Kunjungan ini selain bertujuan untuk mengenal lebih dalam PT. Duraquipt Cemerlang, juga dalam rangka membahas program kerja yang akan dilaksanakan oleh kedua belah pihak, setelah sebelumnya telah terjalin kerja sama melalui penandatangan nota kesepahaman bersama. Program kerja yang dibahas antara lain magang bagi mahasiswa IST AKPRIND, rekrutmen bagi lulusan IST AKPRIND, serta Praktisi mengajar. Di akhir acara, YPPP yang diwakili oleh Bendahara Yayasan menyerahkan pin emas tanda penghargaan kepada Direktur PT. Duraquipt Cemerlang. (humas)

Open chat
Hubungi kami via Whatsapp